Jakarta, 17 Oktober 2023 - PT Multindo Auto Finance mencapai babak baru dalam kiprahnya dibidang pembiayaan, untuk kali kedua PT Multindo Auto Finance mendapatkan kepercayaan penyaluran dana pada masyarakat dari Lembaga Internasional yaitu BlueOrchard Impact Credit (BOIC) dan Microfinance Initiative for Asia (MIFA), melalui BlueOrchad Impact Investment Managers.
BlueOrchard Impact Credit dan Microfinance Initiative for Asia adalah dua entitas yang berperan penting dalam mendukung perkembangan ekonomi dan sosial di Asia, dengan fokus pada sektor mikrofinance dan pembangunan berkelanjutan. BlueOrchard Impact Credit, sebagai perusahaan investasi berkelanjutan, menawarkan dana dan pengetahuan yang khusus dalam mendukung proyek-proyek mikrofinance di seluruh dunia. Microfinance Initiative for Asia adalah inisiator mikrofinance yang secara khusus berfokus di Asia. Mereka bekerja untuk memobilisasi sumber daya dan mendukung perkembangan lembaga mikrofinance di kawasan Asia. Mereka berinvestasi dalam institusi mikrofinance, lembaga-lembaga yang memberikan pinjaman kecil kepada individu dan bisnis kecil yang seringkali tidak memiliki akses ke sumber dana konvensional.
Penandatanganan perjanjian tersebut berlangsung di Metropole, Jl. Pegangsaan Barat No. 21, Jakarta Pusat. Acara ini menjadi saksi dari komitmen kuat PT Multindo Auto Finance untuk terus memperluas usahanya dengan dukungan sumber daya keuangan dari luar negeri. PT Multindo Auto Finance, yang telah tumbuh pesat sebagai perusahaan pembiayaan di tanah air, akan menerima suntikan dana sebesar $ 2.000.000 dari BlueOrchard Impact Credit dan $ 2.500.000 dari Microfinance Initiative for Asia. Penandatanganan dilakukan dihadapan notaris, Jimmy Tanal SH., M.Kn.
Bapak Sunarjo, yang menjabat sebagai Direktur Utama PT Multindo Auto Finance, didampingi oleh Bapak Giri Purdyanto dan Bapak Noor Wasito Jati. Sementara itu, pihak BlueOrchard Impact Credit dan Microfinance Initiative for Asia diwakili oleh Bapak David Kandou, dari AYMP. Perjanjian ini merupakan langkah maju dari PT Multindo Auto Finance dalam pengembangan kemitraan dengan lembaga-lembaga keuangan asing seperti BlueOrchard Impact Credit dan Microfinance Initiative for Asia dari kemitraan sebelumnya dengan lembaga keuangan asing Incofin akan memungkinkan perusahaan ini untuk memberikan lebih banyak solusi pembiayaan kepada konsumen, serta mendukung pertumbuhan ekonomi di Indonesia.